2150960331

Apa Saja Tugas Tim Operasional Hari H Alcor Fest 2024?

Tim Operasional – Hallo guys! Dibalik kesuksesan sebuah acara, tentu ada sebuah tim event organizer yang merencanakan dan melaksanaan pada hari H event tersebut. Karena pada dasarnya, setiap event perlu dipersiapkan secara detail untuk menunjang kesuksesan event tersebut. Oleh karena itu, setiap event memiliki tugas dan tanggung jawabnya masing-masing di dalam event.

Penyelenggaraan Alcor Fest 2024 telah dinanti-nantikan oleh para pelaku bisnis khususnya, termasuk juga masyarakat secara luas untuk memahami dan belajar tentang bagaimana mengembangkan bisnis di era informasi dan teknologi. Beberapa bintang tamu ternama akan mengisi acara Alcor Fest 2024, diantaranya Putri Tanjung (sebagai Commissioner & Chief Experience Officer CT Corp) dan Helmy Yahya (sebagai Chief executive Officer Badarock Nusantara).

Kesuksesan Alcor Fest tahun lalu pun tidak lain berkat kerja keras dari tim penyelenggara pada hari H. Berikut ini kami akan menjelaskan bagaimana tim operasional hari H Alcor Fest bekerja untuk menyukseskan event bisnis Alcor Fest 2024. Simak informasi selengkapnya di bawah ini ya!

1. Tim Venue

Tim venue merupakan sebuah kelompok yang mengerjakan tempat pelaksanaan acara. Biasanya tim venue diisi oleh anggota yang ahli dalam bidang venue dan dekorasi. Maka dari itu, venue dan dekorasi menjadi tanggung jawab dari tim venue.

Pada dasarnya, semua tim menjadi kesatuan yang mengimplementasikan konsep ide dari acara. Mereka akan bekerjasama dengan tim lainnya. Biasanya, tim venue akan menjalin kerja sama yang intens dengan tim perlengkapan.

Untuk event Alcor Fest 2024, tim venue akan diisi oleh The Kasablanka Hall. The Kasablanka sendiri telah berpengalaman dalam menyelenggarakan berbagai event, sehingga Alcor Fest 2024 ini bukan menjadi sebuah halangan bagi mereka untuk menjalankan tugasnya dengan baik.

2. Tim Konsumsi

Setiap gelaran event pastinya akan ada konsumsi. Maka dari itu, Alcor Fest 2024 juga memiliki tim khusus untuk mengurus perihal konsumsi yang baik. 

Alcor Fest 2024 didukung oleh Table Top Catering dan Wayang Bistro sebagai subsidiary Alcor Prime. 

Tidak perlu diragukan lagi untuk kualitas hidangan makanan dan minuman dari Tabletop Catering dan Wayang Bistro. Mereka telah berpengalaman dalam memenuhi kebutuhan setiap kegiatan acara, sehingga seluruh elemen yang hadir di Alcor Fest 2024 akan dimanjakan dengan suguhan hidangan yang diberikan Tabletop Catering dan Wayang Bistro.

3. Tim Lighting

Lighting atau pencahayaan merupakan salah satu unsur paling penting yang harus diperhatikan dalam sebuah event. Lighting juga sebagai sebuah penanda perubahan dari pesan-pesan yang disampaikan dalam event.

Untuk itu, penyelenggaraan event Alcor Fest 2024 harus memiliki tim lighting yang berpengalaman dalam menangani beberapa event besar. Untungnya, LightWorks sebagai subsidiary Alcor Prime juga sangat handal dalam memberikan pencahayaan yang baik di dalam event, sehingga Alcor Fest akan lebih menarik untuk disaksikan hingga akhir acara.

Lightworks selalu memiliki ide kreatif yang dituangkan dalam berbagai penyelenggaraan event, termasuk untuk Alcor Fest 2024. So, nantinya Alcor Fest 2024 akan menciptakan suasana event yang unik dari lighting yang disajikan untuk pengalaman yang tak terlupakan bagi para peserta!

4. Tim Sound 

Tidak lengkap rasanya jika sebuah event tidak difasilitasi dengan kualitas sound system yang baik. Alcor Fest 2024 akan didukung oleh SoundWorks sebagai vendor sound terbaik di Jakarta.

SoundWorks memiliki alat suara yang jernih dan canggih untuk menunjang kesuksesan event Alcor Fest 2024. Ditambah dengan venue The Kasablanka yang sangat mendukung, sehingga suguhan suara yang dihasilkan dari SoundWorks akan lebih maksimal.

Itulah beberapa tugas inti dari tim operasional hari H pada event Alcor Fest 2024. Bagaimana, sangat menarik bukan? Yuk segera beli tiket Alcor Fest 2024 dan jadilah saksi untuk kesuksesan bisnis di masa yang akan datang!

Baca juga: Fakta Menarik The Kasablanka: Venue Alcor Fest 2024, Di Balik Layar Produksi Spektakuler Alcor Fest 2024

Share this post