Hallo guys! Pada akhir tahun ini sudah ramai kembali konser musik yang digelar di seluruh kota di Indonesia. Hal ini terlepas dari dua tahun lamanya kita tidak menonton konser musik secara langsung pasca pandemi virus Covid-19 yang menjangkit masyarakat dunia. Namun kembalinya konser musik ini perlu kita pahami, karena ada beberapa batasan yang harus kamu lakukan sebelum menonton konser musik. Salah satu yang paling penting yaitu mengenai batasan umur.
Meskipun konser musik ini merupakan acara seni hiburan tanpa batasan ekspresi, namun ada elemen penting yang mengharuskan kamu untuk memahami beberapa etika yang ada didalamnya. Hal ini tidak hanya untuk melatih kedewasaanmu saja, akan tetapi juga membantu agar tidak terjadi beberapa hal yang bisa merusak citra sebuah konser musik.
Belum lama ini ada seorang ibu di New Jersey, Amerika Serikat, dituduh membahayakan anaknya karena mengajak anak perempuannya yang masih duduk di bangku sekolah dasar untuk menonton konser musik Pink. Konser tersebut dianggap hanya untuk orang dewasa dan tidak pantas anak-anak berada di area konser tersebut. Terlebih materi lagu yang dibawakan oleh Pink dianggap lagu-lagu orang dewasa.
Di sisi lain, mereka datang ke konser tersebut dalam keadaan aman dan nyaman. Di pengadilan, hakim pun mendukung ibu tersebut dan mengatakan, “Yang paling penting adalah fakta bahwa ibu dan anak sangat menikmati aktivitas berdua tersebut. Mereka berbagi pengalaman positif yang sangat penting dalam hubungan orang tua dan anak”.
Dalam kasus ini, kita mestinya harus belajar bahwa ada beberapa etika yang harus dilakukan saat menonton konser musik. Jika dirasa sudah siap membawa anak untuk nonton konser, berikut kami berikan beberapa tips yang bisa kamu pahami dan lakukan untuk menonton konser bersama sang anak. Simak informasinya hingga selesai ya!
Selalu Baca Aturan dan Tata Tertib yang Berlaku
Dalam menggelar acara musik yang notabene akan dihadiri oleh banyak orang, pastinya membutuhkan peraturan yang harus dipatuhi. Tujuannya tidak lain untuk menjaga keamanan dan kenyamanan bersama saat nonton konser. Namun, ada saja beberapa orang yang belum mengetahui tentang hal ini dan melakukan tindakan sesuka hati.
Beberapa hal yang biasanya menyalahi aturan di dalam area konser diantaranya minum-minuman keras, mosing di saat yang tidak tepat (khususnya pada konser dengan skena musik alternatif), membawa makanan dan minuman dari luar, merokok saat menonton konser, dan sebagainya. Untuk mengurangi beberapa hal tersebut, kamu diwajibkan membaca peraturan dan tata tertib yang dibuat oleh pihak penyelenggara. Biasanya aturan dan tata tertib ini disimpan di tempat yang ramai dilalui oleh banyak orang. Dengan membaca aturan dan tata tertib, artinya kamu juga sudah menyelamatkan semua elemen yang ada di dalam konser. Dan harapannya konser tersebut bisa berjalan dengan aman dan nyaman meskipun membawa anak dibawah umur.
Pilih Waktu dan Tempat Konser
Hal yang tidak kalah penting untuk membawa anak dibawah umur menonton konser musik adalah mempertimbangkan waktu dan lokasi dari konser musik. Jika ingin membawa anak, sebaiknya memilih waktu konser yang digelar di akhir pekan. Jikalau diadakan di hari biasa serta malam hari, biasanya konser tersebut diperuntukkan untuk orang dewasa, karena pasti selesainya larut malam.
Perihal tempat konser, jika konser tersebut diadakan di outdoor atau tempat terbuka, ada baiknya kamu pertimbangkan kembali untuk membawa anak menonton konser tersebut. Pasalnya, resiko cuaca yang tidak bisa diprediksi bisa membahayakan kesehatan sang anak.
Lindungi Pendengaran Anak
Sound system yang digunakan saat konser musik biasanya terdengar sangat keras. Maka dari itu, hal tersebut bisa membahayakan pendengaran dari sang anak. Kamu bisa menyiasatinya dengan membawa sumbat telinga untuk anak, agar suara yang dihasilkan dari musik tersebut tidak membahayakan atau mengganggu pendengaran anak.
Pilih Area yang Aman
Dalam menonton konser biasanya dibagi dalam beberapa area. Ada area yang sudah dilengkapi dengan tempat duduk, dan ada juga area yang dikhususkan untuk orang-orang berdiri. Dalam hal ini, sebaiknya kamu memilih area yang sudah disediakan tempat duduk, karena area ini relatif aman dibandingkan dengan orang-orang yang berdiri.
Jika di area konser tersebut tidak disediakan tempat duduk seperti festival musik, sebaiknya kamu memilih lokasi di belakang kerumunan penggemar, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Wanita dan Anak Dibawah Umur Jangan Datang Sendirian!
Di era ini menonton konser sudah dianggap cukup aman bagi wanita dan anak dibawah umur. Tidak jarang juga banyak pihak penyelenggara yang membolehkan mereka yang umur dibawah 17 tahun untuk masuk ke dalam konser. Namun dalam etika yang sebenarnya adalah beberapa kegiatan yang mengundang keramaian dan kerumunan tidak diizinkan wanita dan anak dibawah umur untuk datang sendirian. Keduanya masih rentan dengan tindakan negatif, bila tidak diawasi oleh pria atau orang dewasa. Dengan begitu, pastikan konser musik yang kamu kunjungi cocok dengan batasan usia dan minat kamu ya!